Press "Enter" to skip to content

Kapolresta Padang Kombes Pol Yulmar Try Himawan, S.I.K., M.Si pimpin Upacara serah terima jabatan dilingkungan Polresta Padang

Rabu 11 Maret 2020 bertempat di Lapangan Upacara Mapolresta Padang. Kapolresta Padang Kombes Pol. Yulmar Try Himawan S.I.K., M.Si yang bertindak sebagai Inspektur Upacara langsung memimpin jalanya upacara serah terima jabatan dilingkungan Polresta Padang.

Hal itu  tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Sumbar nomor: ST/259/II/KEP./2020 yang ditandatangani oleh Karo SDM Polda Sumbar, Kombes Hendra Wirawan.

Di Polresta Padang, sedikitnya ada enam perwira pertama berpangkat AKP. tiga perwira menengah yang pindah tugas. Masing-masing, Kasatairud dari AKBP Syaiful Amrullah (persiapan pensiuan) kepada Kasatairud baru Kp. Imya, SH., Kasat Lantas Polresta Padang, Kompol Asril Prasetya SH. ke Ditlantas Polda Sumatera Barat sebagai Kasigar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Sumbar. Posisinya digantikan Panit 2 Subdit Wisata Ditpamobvit Polda Sumbar, AKP Sukur Hendri Saputra.

Kasat Reskrim Polresta Padang, AKP Edriyan Wiguna, S.I.K. ditarik ke Polda Sumbar dengan posisi sebagai Kanit 2 Subdit 3 Ditreskrimum. Posisi Edriyan kini dijabat Kompol Rico Fernanda, S.H.,S.I.K. Sementara Kompol. Rico Fernanda yang sebelumnya menjabat Kapolsek Koto Tangah menyerahkan tampuk kepemimpinan di Polsek dengan wilayah terluas di Kota Padang itu ke Penjabat Sementara (Ps) Kapolsek Kota Solok, AKP Zamri Elfino.

Baca juga : Polresta Padang buka Penerimaan Anggota Polri TA 2020.

Simak yukk videonyaa : https://www.instagram.com/p/B9n-ZZmJqsC/

“POLRESTA PADANG LEBIH DEKAT LEBIH MELAYANI”

Kapolresta Padang menyalami Pejabat yang pindah tugas

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.