Menjelang hari Bhayangkara ke 75 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2021, Polresta Padang melaksanakan kegiatan anjangsana ke kediaman Warakawuri.
Dipimpin oleh Kabagsumda Polresta Padang Kompol Dasman, S.H. dan diampingi oleh Kapolsek Padang Timur AKP Afrides Roema, S.H. serta diikuti beberapa personil Polresta Padang. Rombonganpun langsung bergerak mengunjungi rumah warakawuri. Kamis (24/6).
Dengan menyerahkan sejumlah bantuan paket sembako, diharapkan dapat meringankan beban dari keluarga Warakawuri.
“Menjelang Hari Bhayangkara ke 75, tanggal 1 Juli 2021 nanti, Kita memberikan sejumlah paket sembako kepada Warakawuri sebagai bentuk penghargaan dan rasa peduli Polresta Padang” ujar Kompol Dasman.
Rasa haru dan bangga terlihat jelas dari raut wajah Keluarga Warakawuri saat mendapat kunjungan tersebut.
Ipda Purn Yurnalis salah satu Warakawuri mengatakan dirinya tidak pernah menyangka bahwa dimasa purna baktinya ini masih diperhatikan oleh instansi tempat dimana dirinya dulu berdinas
Be First to Comment