Press "Enter" to skip to content

Kapolresta Padang Kombes Pol Yulmar Try Himawan,S.I.K.,M.Si distribusikan bantuan beras kepada Warakauri Polresta Padang yang terdampak covid 19

Kapolresta Padang Kombes Pol Yulmar Try Himawan, S.I.K., M.Si didampingi oleh Kabag Sumda Polresta padang Kompol Alfias Marzuki, S.E., M.H. kembali menyalurkan pendistribusian bantuan beras kepada kepada sejumlah Warakauri Polresta Padang pada Rabu (10/6/2020).

Penyerahan yang secara simbolis itu dilaksanakan di ruang Patriatama Polresta Padang sebagai bentuk pemberian tali kasih kepada Warakauri yang bertujuan untuk meringankan beban hidupnya selama pandemi covid 19.

Pada kesempatan itu Kapolresta Padang mengajak yang kepada warakuari Polri yang hadir untuk selalu menerapkan pola hidup sehat selama masa pandemi ini seperti pemakaian masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan dengan tujuan mencegah penyebaran covid 19.

“Alhamdulilah saat ini Polresta Padang kembali mendistribusikan bantuan beras dari Kapolri. Sekarang kita ini sasaranya kepada Warakauri Polresta Padang. Dengan harapan dan tujuan dapat meringkan beban hidup selama masa pandemi ini melanda ungkap Pucuk pimpinan Polresta Padang itu.

Ini adalah stok terakhir yang dibagikan dari stok tahap pertama yang berjumlah sebanyak 10 ton, dan selanjutnya Polresta Padang tinggal menunggu pendistribusian tahap kedua dari mabes Polri tambahnya.

Salah seorang Warakauri mengucapkan banyak terima kasih kepada jajaran Polresta Padang yang sudah peduli dan bantuan ini sangat membantu kami ujarnya. (~)

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.