Press "Enter" to skip to content

Menjadi penggerak revolusi mental, Brigadir Riki Darmanto edukasi masyarakat tentang bahaya Narkoba

Untuk mendukung Quick wins Polisi sebagai Penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial diruang publik Brigadir Riki Darmanto personil Bhabinkamtibmas koto Pulai Koto tengah memberikan himbauan kepada masyarakat tentang bahaya narkoba.

Polisi garda terdepan tingkat kelurahan ini dengan piawai secara humanis memberikan penyuluhan. Tak hanya sekedar himbauan kamtibmas Brigadir Riki juga mengajak masyarakatnya untuk mendukung pemerintah dalam hal menerapkan New Normal ditengah pandemi covid 19.

Kehadiran Polisi ditengah masyarakat merupakan suatu bentuk pelayanan sehingga nantinya dapat memberikan rasa aman. Sekecil apapun pengaduan masyarakat akan cepat kita selesaikan ungkap Bintara angkatan 2008 itu.

Di sela akhir pertemuanya tak lupa pula Brigadir Riki berpesan agar masyarakat menjaga situasi yang kondusif, tidak menyebar berita hoaks, ujaran kebencian, SARA yang nantinya dapat mengganggu stabilitas keamanan. (~).

Brigadir Riki darmanto sambangi masyarakat

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.